THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Jumat, 23 Mei 2008

Siomay Ikan

Bahan siomay :
350 gr daging ikan tenggiri
4 sdm bengkuang/rebung/water chestnut, cincang kasar
2 sdm daun bawang iris tipis
2 sdm margarin
4 sdm air
2 sdm tepung maizena
1 butir telur

Bumbu :
1 sdt jahe cincang
1 sdt minyak wijen
1 sdt kecap asin
1 sdt garam
2 sdt gula
¼ sdt merica bubuk

Cara membuat:
1. Siapkan kukusan, isi dengan air dan didihkan.
2. Campurkan semua bahan bumbu dalam mangkuk, aduk rata. Sisihkan.
3. Campurkan semua bahan siomay, aduk rata. Tuangi campuran bumbu, aduk dan banting-banting sebentar biar kenyal.
4. Siapkan cetakan kue mangkok, masukkan adonan siomay, isi ¾ cetakan saja. Jika suka diatasnya bisa diberi taburan wortel cincang atau cabai cincang. Lakukan hal yang sama pada adonan sisa.
5. Masukkan cetakan ke dalam kukusan panas, kukus selama ±15 menit hingga matang. Angkat.
6. Keluarkan siomay dari cetakan dan sajikan dengan saus cabai atau saus asam manis

0 komentar: